Monday, August 12, 2013

Resep Cara Membuat Perkedel Kentang

Resep Cara Membuat Perkedel Kentang -- Resep Variasi Olahan Kentang
Resep Cara Membuat Perkedel Kentang - Kentang merupakan bahan dasar masakan yang dapat diolah menjadi beraneka macam makanan. Dengan nilai gizi yang tinggi, kentang merupakan salah satu pilihan favorit untuk menu makanan. Dengan proses pengolahan yang dapat digoreng ataupun direbus, kentang memiliki nilai lebih dalam dunia masakan.

Resep Cara Membuat Perkedel Kentang - Salah satu variasi olahan kentang yang sering dibuat yaitu perkedel kentang. Biasanya dibuat untuk dijadikan menu tambahan lauk pauk dalam menu makanan. Memiliki rasa yang gurih dan enak sehingga menjadi favorit untuk makanan. Didukung oleh pembuatan yang mudah serta bahan-bahan yang mudah dicari perkedel kentang ini dapat dibuat di rumah. Berikut ini Resep Cara Membuat Perkedel Kentang.

















Bahan-bahan Perkedel Kentang :
  • 1 kg kentang
  • 2 butir telur kuning
  • 3 butir putih telur
  • 4 sdm bawang goreng
  • 4 sdm seledri cincang
  • ¼ daging giling
  • ½ sdt pala bubuk
  • ½ sdt garam
  • 1 sdt merica bubuk
  • 500 mL minyak goreng
  • penyedap rasa secukupnya  



Cara Membuat Resep Perkedel Kentang :
  1. Kentang dibersihkan, kemudian dipotong-potong dan digoreng hingga setengah kering.
  2. Tumbuk kentang dan haluskan hingga rata.
  3. Campurkan kentang halus, bawang goreng, seledri cincang, daging giling, pala bubuk, garam, merica bubuk, dan penyedap rasa. Diaduk hingga tercampur rata.
  4. Masukkan kuning telur, kemudian diaduk rata.
  5. Bentuk adonan kentang berbentuk bulat pipih.
  6. Celupkan dalam putih telur hingga rata, kemudian goreng hingga bewarna kecoklatan. Angkat.
  7. Perkedel kentang siap untuk disajikan. 
Demikian Resep Cara Membuat Perkedel Kentang, silahkan bagi para calon master chef yang ingin mencoba untuk membuatnya di rumah. Silahkan juga untuk membaca resep variasi olahan kentang sebelumnya yaitu Resep Kentang Panggang Saus Keju. Terima Kasih.
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...