Friday, June 6, 2014

Tutug Oncom Khas Tasikmalaya - Asli Masakan Nusantara

Resep Tutug Oncom Khas Tasikmalaya -- Resep Masakan Nusantara
Resep Tutug Oncom Khas Tasikmalaya - Resep Tutug Oncom Khas Tasikmalaya merupakan salah satu menu pilihan Resep Masakan Nusantara. Memiliki cita rasa yang lebih pedas dari nasi biasa sehingga menghasilkan sensasi cita rasa yang berbeda bagi para penikmatnya.

Resep Tutug Oncom Khas Tasikmalaya - Bagi yang ingin mencoba untuk membuatnya di rumah, berikut ini akan saya bagikan bahan-bahan serta cara membuat Tutug Oncom Khas Tasikmalaya.


Bahan-Bahan Tutug Oncom Khas Tasikmalaya :
  • 1 papan oncom
  • 1 ruas jari kencur
  • 2 piring nasi putih hangat
  • 4 butir bawang merah
  • 5 buah cabai rawit
  • garam secukupnya

Cara Membuat Tutug Oncom Khas Tasikmalaya :
  1. Panggang oncom hingga tercium aroma wangi, namun jangan sampai gosong.
  2. Haluskan kencur, bawang merah, serta cabai rawit.
  3. Masukkan oncom, tumbuk kasar oncomnya, kemudian diaduk hingga tercampur rata.
  4. Sangrai oncom di wajan yang telah dipanaskan, kemudian diaduk-aduk hingga oncom kering.
  5. Tambahkan garam, kemudian aduk rata kembali dan diangkat.
  6. Campurkan nasi hangat dengan oncom, ditumbuk (tutug) hingga semua tercampur rata.
  7. Sajikan hangat dengan lalapan, ikan asin goreng, sambal goang, serta kerupuk.
  8. Sajikan untuk keluarga anda tersayang.
Demikian Resep Tutug Oncom Khas Tasikmalaya - Asli Masakan Nusantara, silahkan bagi kawan-kawan yang ingin mencoba untuk membuatnya di rumah. Jangan lupa untuk membaca pula Resep Masakan Nusantara sebelumnya yaitu Resep Papeda Khas Papua. Terima Kasih.

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...